Senin, 21 Maret 2016

TUGAS MANDIRI
PERMAINAN DENGAN KONSEP FISIKA
Nama Alat Permainan                         : Gasing
Sasaran                                                : Anak-anak SD, SMP dan SMA
Aspek yang dikembangkan/fungsi      :
1.      Mengembangkan psikomotorik anak
2.      Mengembangkan kognitif/daya pikir anak
3.      Sebagai media pengenalan pemainan yang berhubungan dengan konsep fisika yaitu Hukum Newton I & II, Hukum Torsi dan momentum sudut, gaya gesek, tekanan, gerak melingkar (kecepatan sudut, kecepatan linear).
4.      Meningkatkan kreatifitas anak dalam bermain
Tema yang dikembangkan                  : Lingkungan
Bahan dan alat                                    : Kayu keras yang berbentuk bulat lonjong ataupun  silinder, seutas tali
Cara/ langkah pembuatan                    : Cara membuat gasing dari bahan kelahar, yaitu: 
1.    Siapkan bahan-bahan berupa 1 buah bearing, 2 buah ring, 2 buah mur pentil, 1 buah pentil ban dalam sepeda motor yang sudah dipisahkan dari karet ban dalamnya, sebilah kawat sepanjang kurang lebih 15 cm dapat menggunakan  jeruji sepeda, atau kawat lain yang penting bisa masuk ke lubang pentil bagian atas, serta seutas tali untuk menarik (memutar) gasing
2.    Pasang mur pertama pada pentil hingga mendekati bagian pangkal pentil, setelah itu masukan ring, lalu masukan bearing. Masukan lagi satu ring sehingga dua ring menjepitbearing (kelahar) pasang mur dan kencangkan sehingga bearing tidak bergerak sambil mengatur posisi pentil persis ditengah (bertindak sebagai poros).
3.    Keluarkan bagian isi pentil (bagian dalam yang berfungsi untuk menahan udara keluar), lalu pasang secara terbalik bagian ini berfungsi sebagai titik tumpu, jika dirasa perlu bisa tambahkan lem besi agar tidak goyang.
4.    Gasing sudah siap digunakan.

Gambar / sketsa                                   :

Cara penggunaan        :
1.      Lilitkan tali pada bagian antara pangkal pentil dan mur, lalu jika lilitan sudah dirasa cukup masukan bilah kawat besi pada bagian lubang pangkal pentil sembari memegang gasing dengan posisi titik tumpu dibawah/diletakan dilantai atau arena bermain.
2.      Tarik tali dan untuk sesaat tahan bilah kawat agar gasing tidak mental, kemudian dengan cepat angkat bilah kawat jika lilitan tali sudah ditarik habis dan gasing sudah berputar.
3.      Bermainlah dengan temanmu dan adu putaran gasing siapa yang paling lama. Jika tarikan kalian cukup kuat biasanya gasing yang beradu akan menimbulkan percikan bunga api yang keren. Untuk arena sederhana bisa gunakan bekas kuali yang sudah tidak terpakai sebagai arena darurat. 

Source of :                   http://www.tumbangbaraoi.com/
                                   


Tidak ada komentar:

Posting Komentar